Friday, September 12, 2014

Drama Pinocchio : 4 Reporter Pemula Yang Mengejar Kebenaran


Yak, akhirnya drama Pinocchio sudah mendapat 4 peran utamanya, sebut saja 4 reporter masyarakat. Park Shin Hye (The Heirs) yang sudah menerima perannya duluan, Lee Jong Suk (I hear Your Voice, Doctor Stranger), Kim Young Kwang (Plus Nine Boys), dan Lee Yoo Bi (Gu Family Book) yang baru saja mengonfirmasi peran juga tadi pagi.



Senang rasanya bisa melihat Lee Jong Suk reunian lagi denga Penulis-Director dari I hear Your Voice, yang memang saya akui, saya menunggu drama ini karena Penulisnya. Menurut saya, I hear Your Voice benar-benar bagus alur ceritanya, kompleks dan padat. saya berharap tinggi juga untuk drama ini. mungkin drama ini akan sedikit sama konsepnya dengan You're All Surrounded yang menceritakan dengan sekumpulan Polisi muda di Gangnam, drama ini menceritakan tentang sekumpulan Reporter muda yang bekerja mengejar kebenaran.


Menurut agensi Lee Jong Suk, ia memang sudah mendapat panggilan cinta dari Penulis dan Director bahkan saat ia masih bekerja di project lain, kedua pemeran utama kita ini memang sudah di pilih sejak awal sekali, bahkan sebelum proposal drama ini di ajukan. sepertinya, penulis, director, dan SBS memang sudah menantikan untuk bisa memasangkan mereka bersama dalam satu drama. akhirnya terwujud! :D

sketsa 4 reporter Pinocchio : Choi In Ha-Choi Dal Po-Cha Hye Sung-Seo Bum Jo

Ini adalah melodrama tentang sekumpulan reporter muda yang menghabiskan waktu bersama-sama, dan bagaimana perasaan mereka mulai berubah dan membaur seiring waktu bersama yang menyenangkan. mereka merupakan reporter yang berada dibelakang berita di Kota dan akan menjadi cerita bagaimana menghadapi dunia yang nyata di usia dua puluhan. mereka menghabiskan momen bersama-sama karena bekerja sepanjang waktu, dan tentu akan ada kisah percintaan diantara mereka.


Park Shin Hye as Choi In Ha memerankan seseorang yang menderita sindrom Pinocchio, yang membuatnya cegukan setiap kali berbohong. dia memakai ini sebagai alasan untuk menjadi reporter yang jujur karena memang dia tidak akan berbohong dalam pekerjaannya. 

Lee Jong Suk as Choi Dal Po akan memerankan seorang reporter muda yang sudah bekerja di meja berita selama setahun. dia tinggi dan tampan, tapi penampilan dan pakaiannya yang lusuh, juga rambut mangkuknya meyembunyikan semua hal baiknya dan membuat tidak ada orang yang memperhatikannya. tapi dia pintar dan mempunyai ingatan yang tajam, ia hanya membutuhkan beberapa perbaikan supaya bisa berpenampilan lebih baik.


Kim Young Kwang as Seo Bum Jo pewaris Chaebol generasi kedua, yang sama sekali tidak pernah hidup seperti rakyat biasa, dia setahun bekerja di majalah fashion dan kemudian berhenti dan mencoba untuk menyiarkan berita sebagai gantinya. tidak seperti Choi Dal Po, ia berpakaian rapi, percaya diri, tampan, dan tinggi.

Lee Yoo Bi as Cha Hye Seung memerankan mantan sasaeng fans (di masa sekolah menengah dan kuliahnya) yang memanfaatkan ke-sasaengannya dulu kepada idol sebagai seorang reporter yang mengorek berita. ia digambarkan sangat pemalu tetapi gigih.

Choi Dal Po, Seo Bum Jo, dan Cha Hye Sung akan berada di perusahaan penyiaran yang sama, tapi bagaimana dengan Choi In Ha? apakah di perusahaan yang sama juga? tapi dari leaked sinopsis sebelumnya, Choi In Ha dan Choi Dal Po berasal dari stasiun TV yang berbeda, yang merupakan rival. nama keluarga mereka sama-sama Choi, bukankah itu menandakan adanya hubungan antara mereka?
Ya, mereka merupakan Paman-Keponakan secara hukum karena sesuatu terjadi dengan keluarga Choi Dal Po, yang membuat mereka menjadi paman-keponakan tanpa adanya hubungan darah.


Selain mereka berempat, juga temasuk Lee Pil Mo (Emergency Couple)Byun Hee-bong (Flower Grandpa Investigation Unit), Kang Shin-il (God’s Gift–14 Days), dan hakim lucu I Hear Your Voice, Kim Kwang-kyu, and Jung In-ki (Gap-Dong) yang sama-sama reunian dengan sang director.

jangan lupa! syuting drama ini di mulai dari akhir september dan akan tayang 12 November di SBS setelah drama "My Lovely Girl", saya akan terus mengikuti perkembangan dan bahkan update-an tentang syuting nya dan mungkin akan saya post juga di blog ini, jadi kunjungi kemari aja kalau mau lihat update-annya!^^

cr. dramabeans and others sources

No comments:

Post a Comment